Blog

Kajian Hadis Gelar Diskusi Epik Soal Adab dan Feodalisme di Pesantren

Roundtable Discussion Kajian Hadis
Berita

Kajian Hadis Gelar Diskusi Epik Soal Adab dan Feodalisme di Pesantren

Senin, (28/04/2025) Kajian Hadis Ma’had Aly Hasyim Asy’ari (MAHA) perdana adakan Roundtable Discussion dengan tema epik yaitu “Etika dan Adab di Pesantren Bukan Sebuah Feodalisme; Meluruskan Persepsi yang Terdistorsi”. Bertempat di Aula lt 2 MAHA, Diskusi Meja Bundar tersebut dihadiri oleh puluhan delegasi yang datang dari berbagai Ma’had Aly lain, seperti Ma’had Aly Yusuf Masyhar, Ma’had Aly Ploso dan Ma’had Aly Darul Ulum. Selain itu,  delegasi dari Kajian Hadis MAHA, FBM Putra MAHA, PMII MAHA dan setiap kelas MAHA turut meramaikan diskusi epik tersebut.

Acara dimulai dengan bacaan al Fatihah dan latunan ayat suci, dilanjutkan sambutan Mudir MAHA, Dr. KH. Ahmad Roziqi, Lc. M.H.I. yang sangat mengapresiasi adanya kegiatan ini. Dirinya menegaskan bahwa Ma’had Aly harus bergerak dan terus melakukan kajian untuk memperdalam ilmu agama, tafaquh fii ad-diin. Karena menurutnya, Ma’had Aly sebagai satu-satunya perguruan tinggi yang dinaungi pondok pesantren harus menunaikan amanah tersebut. “Kalau bukan kita yang membahas agama, maka siapa lagi?. Kalau bukan kita yang mengisi jurnal nasional tentang agama, siapa lagi?,” ungkapnya.

 قال، أنتم المسؤولون عن نشر هذا الدين الحنيف بالطريقة الوسطية

“Saya harap untuk memperbanyak pertemuan-pertemuan layaknya diskusi yang diprakarsai oleh Kajian Hadis MAHA ini. Karena tugas kita memang menyebarkan agama. Tema yg diangkatpun sangat menarik, tentang Feodalisme dan Adab terhadap kiai atau guru, maka dari itu pentingnya mengetahui definisi dari keduanya, antara Adab dan Feodalisme,” Mudir MAHA tersebut menambahkan.

KH. Ahmad Roziqi berharap hasil dari diskusi dapat disebarluaskan di media sosial. Apalagi jika melihat bahwa diskusi tersebut diisi oleh perwakilan Ma’had Aly dengan berbagai takhassus, baik dari segi al Qur’an dan tafsirnya, Hadis dan ilmu Hadis, maupun segi Fiqih dan Ilmu Fiqih.

Acara dilanjut dengan doa dan foto bersama mudir beserta para delegasi. Lanjut pada puncak acara yaitu Roundtable Discussion yang menuai antusiasme tinggi dari para delegasi, sekaligus diselingi tanya jawab antar peserta. Kemudian diakhiri dengan foto bersama.

Kontributor: Nihayati Nafisah