Mahasantri Putri Serba Bisa, Inilah Bentuk Kreativitasnya
Mahasantri Putri Serba Bisa, Inilah Bentuk Kreativitasnya
Menteri Pemberdayaan wanita (MEMPAWA) Dewan Eksekutif Mahasantri Ma’had Aly Hasyim Asyari (DEMA) menyelenggarakan kegiatan kreativitas perempuan (women’s creativity) dengan mengusung tema “Mewujudkan Kapabilitas Wanita Serba Bisa” yang bertempat di musholla putri pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Khoiriyah Hasyim Seblak, Jumat, (08/10/2021).
Salah satu bentuk kreativitas terhadap penyelenggaraan tersebut ialah kerajinan tangan merangkai bunga dengan bahan terbatas. Dalam artian mahasantri membuat sebuah rangkaian bunga menggunakan bahan-bahan yang sudah disediakan oleh pihak panitia tanpa boleh memilih bahan apa yang diinginkan, dan bahan utamanya adalah sedotan. Kegiatan ini dibagi menjadi 7 kelompok, setiap kelompok menyetorkan 1 hasil rangkaian bunga.
Acara ini bertujuan untuk mengasah skill, menambah wawasan pengetahuan perempuan di bidang kerajinan serta mencetak kader-kader santri serba bisa. Mahasantri putri tidak hanya belajar kitab-kitab kuning saja, akan tetapi juga dilatih untuk menjadi santri serba bisa, salah satunya ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan kewanitaan. Sehingga dengan terselenggaranya kegiatan ini sangat membantu para santri ketika terjun di masyarakat.
“Alhamdulillah kegiatan kali ini sangat berjalan dengan lancar sesuai ekspektasi dan terima kasih atas antusias serta semangat para mahasantri putri dalam memeriahkan kegiatan ini. Hal tersebut merupakan bentuk kepedulian mereka terhadap kegiatan yang identik dengan keputrian serta pengembangan potensi.” Ujar Melina Dwi Astuti selaku ketua Panitia.
Acara ini berakhir dengan sesi pengumuman pemenang lomba yang langsung diumumkan oleh pihak panitia. (Syofiatul Hasanah)